Tebing Setinggi 20 Meter Longsor , Menelan 2 Korban Jiwa

Lebak ,ATARAKYAT.ID

Galian tanah di sekitar pintu exit tol Rangkasbitung tepatnya di Desa Kaduagung Tengah, Kecamatan Cibadak, Lebak, Banten alami  longsor hingga menelan dua orang korban jiwa di antaranya satu operator beko (excavator) dan satu sopir mobil truk tronton yang sedang memuat tanah, Kamis (26/10/2023).

Informasi untuk sopir mobil tronton yang tertimbun bernama Diki (19) warga Kampung Cibeurih, Desa Margaluyu, Kecamatan Sajira. Dan untuk operator beko sendiri bernama Adendi (30) warga Kampung Asem, Desa Asem Margaluyu, Kecamatan Cibadak.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB siang tadi,dan kejadian tersebut membuat rekan berlari untuk menyelamatkan korban dan meminta bantuan pada yang lain.

“Kebetulan saya sedang santai di rumah kemudian mendengar ada kejadian tanah galian longsor. Lalu saya langsung ke lokasi dan sesampainya di lokasi korban sedang dalam proses evakuasi,” kata Muhendar kepada wartawan di lokasi.

Dia menjelaskan, pada saat kejadian mobil tronton tersebut sedang memuat tanah. Kemudian tiba- tiba tebing tanah galian tersebut longsor yang ketinggiannya berkisar 20 meter dan mengubur kedua korban tersebut.

Setelah mendapatkan informasi,pihak keluarga datang ketempat kejadian dan ada beberapa anggota keluarga pingsan ditempat setelah melihat jasad keluarga tersebut.

Lanjut Muhendar”Jasad korban sendiri sudah diantarkan dan ada juga yang dijemput pihak keluarganya masing masing dan ada juga yang diantar sama rekan mereka yang ada di lokasi ke keluarganya ,” tuturnya.

Pihak Kepolisian, hingga saat ini sedang melakukan penyelidikan atas peristiwa galian tanah longsor yang mengakibatkan 2 orang meninggal.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *